Politik

Pilkada Buleleng 2024: Dokter Caput Diantar Ratusan Massa, Diiringi Baleganjur, Tarian Megoak-Goak dan Rebana

Quotation:

Kita akan terus turun ke masyarakat, bukan karena masalah pencalonan. Tapi inilah nafas PDIP, peduli rakyat, pro rakyat dan selalu dekat dengan rakyat,” tandas Dokter Caput

Singaraja, SINARTIMUR.com – Suasana di sekitar Sekretariat DPC PDI Perjuangan Buleleng di Jalan Raya Singaraja-Lovina tepat di wilayah Desa Pemaron, Singaraja, berubah menjadi panggung seni raksasa. Suara Baleganjur yang mengiringi tari megoak-goak yang dibawakan oleh Sekaa Karya Remaja Desa Sari Mekar bersahut-sahutan dengan suara rebana yang amat merdu yang dimainkan kaum remaja masjid dari Buleleng Barat.

Di tengah-tengah meriahnya performance kedua jenis seni, muncul tokoh idola masyarakat Buleleng, DR dr Ketut Putra Sedana, Sp.OG. Tokoh yang akrab disapa Dokter Caput itu mendaftarkan diri sebagai calon bupati Buleleng periode 2024-2029 dari PDI Perjuangan.

Memang, momen pengembalian formulir pendaftaran dan mendaftarkan diri untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Buleleng berlangsung menarik. Calon lain hadir dengan massa bertato dan seram, lain dengan Dokter Caput. Ketua BMI Buleleng dan Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Buleleng ini datang diiringi kesenian kolaborasi senibudaya Bali dan senibudaya muslim yakni diiringi kesenian rebana atau hadrah dan baleganjur serta megoak-goakan. Luar biasa!

Diantar kader Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Buleleng dan Loyalis Dokter Caput (LDC), Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Kaderisasi itu mengembalikan formulir ke Sekretariat DPC PDIP Buleleng pada Rabu (8/5) pukul 10.00 Wita. Dokter Caput diterima oleh Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Buleleng Dewa Ketut Suardipa.

Menurutnya, penampilan kesenian ini sebagai bentuk penghargaan untuk kekayaan budaya yang ada di Buleleng. Juga sebagai bentuk persatuan dan hidup yang berdampingan. “Kekayaan budaya yang adiluhung ini siapa lagi yang menghargai kalau bukan kita. Kesenian ini harus kita jaga. Dua kesenian ini juga sebagai kombinasi hidup berdampingan menjadi satu kesatuan,” jelasnya.

 

“Ya hari ini kita bersyukur pada hari rabu tanggal 8 Mei 2024, saya selaku kader PDI Perjuangan, mengembalikan formulir untuk didaftarkan sebagai calon bupati Kabupaten Buleleng periode 2024-2029,” tandas Dokter Caput yang juga inisiator penulisan Buku Ensiklopedia Bung Karno itu.

Mengenai pengisian formulir calon bupati, Dokter Caput mengaku tidak mengalami kendala apapun. Berkas yang dikumpulkan, lanjutnya, juga terkait dengan kegiatan organisasi yang dilakukannya. Dokter Caput mengaku memiliki optimisme dalam setiap melangkah. Ditambah dengan komitmen dan konsistensi dalam gerakan.

“Dalam setiap langkah kita harus percaya diri dan punya optimisme, dengan komitmen dan konsistensi gerakan maka saya yakin pasti akan sampai tujuan. Tanpa optimis kita tidak mungkin sampai tujuan,” tegas Dokter Caput dengan suara mantap seraya menambahkan, ”Karena hanya dengan berjalan terus, dengan komitmen yang kuat, dengan konsisten dari gerakan, saya yakin pasti akan sampai tujuang.”

Sembari menunggu hasil dan rekomendasi, ia mengatakan tetap bekerja dan berkegiatan positif ke masyarakat. Dengan tujuan menjalankan nafas PDIP, yang peduli dan pro rakyat. “Kita akan terus turun ke masyarakat, bukan karena masalah pencalonan. Tapi inilah nafas PDIP, peduli rakyat, pro rakyat dan selalu dekat dengan rakyat,” tandas Dokter Caput yangmenunjukkan bahwa dirinya benar-benar PDI Perjuangan tulen yang peduli pada wong cilik, bukan sekedar kejar ambisi pribadi menjadi bupati.

Kali ini Dokter Caput diantar ratusan massa baik dari BMI Buleleng, LDC (Loyalis Dokter Caput), tokoh masyarakat dan masyarakat, serta kader dan simpatisan PDI Perjuangan. Tumparuahnya massa, membuat kawasan sekretariat DPC PDI Perjuangan Buleleng dipenuhi lautan manusia dari berbagai suku dan etnis, lantar belakang agama dan asal usul. Suasana ini membuktikan bahwa Dokter Caput benar-benar tokoh yang dicintai dan dihormati masyarakat, sebagai tokoh pemersatu dan nasionalis.

Writer/Editor: Francelino

  Banner Iklan Rafting Jarrak Travel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button